You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
       Turap Kalimalang yang Jebol Sudah Diperbaiki
.
photo doc - Beritajakarta.id

Turap Kalimalang yang Jebol Sudah Diperbaiki

Dinas Tata Air DKI Jakarta melakukan penanganan penyebab genangan di Jalan DI Panjaitan, Jatinegara, Jakarta Timur. Genangan diakibatkan adanya tembok penahan atau turap di Kalimalang jebol.

Ada salah satu titik di Kalimalang yang jebol, sudah ditangani oleh petugas

"Ada salah satu titik di Kalimalang yang jebol, sudah ditangani oleh petugas," ujar Teguh Hendrawan, Kepala Dinas Tata Air DKI Jakarta, Kamis (17/11).

Menurut Teguh, selain adanya tembok jebol, adanya pembangunan Tol Becakayu juga menjadi penyebab lain sering tergenangnya jalan tersebut. Pekerja kontraktor kurang memperhatikan sistem drainase, sehingga saat hujan jalan menjadi tergenang.

Kontraktor Tol Becakayu Diminta Perbaiki Jl Inspeksi Kalimalang

"Ini masalah klasik. Seperti pembangunan jalan layang Antasari, mereka kurang memperhatikan drainase yang ada," tandasnya.

Teguh mengatakan, pihaknya sudah bersurat ke kontraktor Tol Becakayu. Satgas juga melakukan pengurasan sisi saluran yang mampet agar tidak lagi tergenang saat musim hujan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3676 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1077 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye935 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye919 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye910 personNurito